Pekerja Pertamina berfoto bersama saat melakukan kunjungan langsung ke konsumen industri bertepatan dengan peringatan Hari Pelanggan Nasional Pada Senin (6/9/2021). (Foto: Dok. MOR I)

Sambangi Konsumen Industri Pertamina Patra Niaga Perkuat Sinergi

MEDAN – Memperingati Hari Pelanggan Nasional yang jatuh pada 4 September, PT Pertamina Patra Niaga tidak hanya menyapa langsung konsumen produk-produk berkualitas BBM dan LPG Pertamina, namun juga melakukan kunjungan langsung konsumen industri. Konsumen industri yang dikunjungi diantaranya adalah Perusahaan Listrik Negara (PLN), industri perkebunan, instansi, dan industri lainnya.

Area Manager Communication Relation & CSR Sumbagut PT Pertamina Patra Niaga, Sub Holding Pertamina Commercial & Trading, Taufikurachman mengungkapkan, kunjungan Pertamina ke konsumen industri ini dilakukan pada Senin 6 September 2021 dan secara serentak dilakukan di Aceh, Sumut, Sumbar, Riau, dan Kepri.

“Pertamina tidak hanya mengapresiasi konsumen BBM dan LPG berkualitas, namun juga mengapresiasi konsumen industri kami. Kami berterima kasih kepada semua konsumen industri karena sudah setia menggunakan produk Pertamina,” tutur Taufikurachman.

Selain itu, Taufikucahman menambahkan, tujuan Pertamina menyambangi langsung konsumen industri adalah untuk melakukan diskusi sehingga kedekatan dengan konsumen industri ini akan semakin meningkat. Diskusi yang dilakukan diharapkan dapat meningkatkan sinergi Pertamina dengan konsumen industri.

“Setelah melakukan diskusi langsung dengan para konsumen industri yang berada di Aceh, Sumut, dan Riau, diharapkan Pertamina dapat menjalin kerja sama bisnis serta dapat melayani konsumen termasuk konsumen industri dengan lebih baik lagi sehingga dapat meningkatkan kepuasan pelanggan,” kata Taufikurachman.

PT Pertamina Patra Niaga Regional Sumbagut menangani penyediaan produk-produk untuk business to business yang didukung oleh 22 supply point di wilayah Sumatera Bagian Utara. Fokus utama BBM Industri adalah untuk perkebunan, pertambangan, pabrik, sektor marine, serta sektor industri lainnya. Selain itu juga menangani penyedian untuk produk petrochemichal seperti bitumen, aromatic olefin, special chemical, dan lain sebagainya.

Mengenai seluruh produk, layanan, penawaran khusus, dan informasi terkait Hari Pelanggan Nasional, konsumen dapat langsung menghubungi Pertamina Call Center (PCC) 135 atau cek langsung di aplikasi MyPertamina. *MOR I

Share this post