Pertamina RU IV Bina Hubungan dengan Customer Aspal se-Jawa Barat

Pertamina RU IV Bina Hubungan dengan Customer Aspal se-Jawa Barat

Costumer _ASPALCILACAP – Dalam upaya membina hubungan baik dengan customer aspal wilayah Jawa Barat, RU IV Cilacap bekerjasama dengan Petrochemical Marketing Region Manager III mengadakan sales meeting dengan stakeholders tersebut sebagai sarana diskusi dan update informasi terkait produksi dan distribusi aspal. Meeting tersebut diadakan di @Hom Hotel Premiere Cilacap, pada (28/8).

 

Acara dibuka oleh Production I Manager yang memberi pengantar seputar produksi aspal di RU IV Cilacap. Selanjutnya, para peserta menerima pemaparan materi yang dibagi menjadi tiga sesi. Yakni, penjelasan mengenai penggunaan aspal pada penyelenggaraan jalan nasional yang dibawakan oleh perwakilan dari BBPJN IV, perkembangan industri aspal oleh DPP Asosiasi Aspal Beton Indonesia (AABI), seputar produksi aspal Pertamina, pemasaran aspal dan sosialisasi rewards end user aspal Pertamina.

 

“Produksi aspal Pertamina, khususnya RU IV diproduksi oleh kilang LOC I, II, dan III dengan kemampuan produksi hingga 1000 ton/hari,” papar Eky Daru selaku supply chain and distribution section head.

 

Pola distribusi dan penyaluran aspal Pertamina dilakukan melalui kapal, pipa-pipa, tank car (untuk aspal curah), dan aspal drum. Untuk penyaluran aspal via kapal, dapat dilayani hingga ukuran maksimal 3.000 ton. “Kualitas aspal hingga saat ini masih dapat memenuhi pasar dalam negeri.” tambah Eky.

 

Setelah mendapatkan pemaparan dan pen­jelasan mengenai produksi dan distribusi penyaluran aspal di Indonesia, 140 peserta meeting melakukan kunjungan ke kilang minyak Cilacap untuk melihat secara langsung proses bisnis operasional migas dan petrokimia.

 

“Kilang minyak Cilacap merupakan kilang terbesar di Indonesia dengan kapasitas 348.000 barel/hari dengan produksi utama BBM serta petrokimia untuk melayani lebih kurang 33% kebutuhan energi di seluruh Indonesia.” ungkap Eky.•RU

Share this post