Pertamina EP Cepu Adakan Kampanye K3 untuk Masyarakat Bojonegoro

BOJONEGORO - PT Pertamina EP Cepu (PEPC) mengadakan kegiatan kampanye Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) kepada masyarakat Bojonegoro bertajuk Share with Community, di Graha Dolokgede (Grade), pada (14/5/2018). PEPC mengundang empat Kepala Desa, pengurus PKK, dan Muspika dari tiga Kecamatan, yakni kecamatan Tambakrejo, kecamatan Purwosari, dan kecamatan Ngasem, Bojonegoro.

Dalam kesempatan tersebut, para peserta mendapatkan pengetahuan tentang kesehatan dan keselamatan kerja yang disampaikan oleh dr. Susi dari Puskesmas Tambakrejo, Dinas Pemadam Kebakaran Bojonegoro, dan Dinas Perhubungan Bojonegoro.

Dr. Susi mengajak peserta, khususnya anggota PKK, untuk lebih memperhatikan dan membudayakan kebersihan makanan serta rumah huni demi terjaganya kesehatan. Sementara Dinas Pemadam Kebakaran Bojonegoro mengajarkan cara memadamkan api jika terjadi insiden kebakaran di dalam rumah agar tidak membesar ke sekitarnya. Sukirno, selaku instruktur, memperagakan kegiatan demonstrasi pemadaman kebakaran tersebut. Sedangkan Dinas Perhubungan Bojonegoro  mengajarkan pentingnya mematuhi peraturan lalu lintas agar kecelakaan kerja dapat dihindari.

Share With Community ini diharapkan dapat menambah wawasan masyarakat di sekitar proyek unitisasi JTB untuk mementingkan kesehatan dan keselamatan kerja di manapun.•PEPC

Share this post