Partisipasti Aktif, Pertamina RU III Terima Penghargaan Program Kampung Iklim

INDRALAYA – Program Kampung Iklim Pertamina Refinery Unit (RU) III mendapatkan penghargaan Program Kampung Iklim yang diberikan oleh Gubernur Sumatera Selatan Alex Noerdin. Penghargaan diserahkan bersamaan dengan peresmian Kebun Raya Sriwijaya dan Hari lingkungan Hidup Sedunia tingkat Provinsi Sumatera Selatan, pada akhir Juli lalu. Penghargaan diterima oleh Manager Health Safety & Environment RU III, Sakti Puruboyo.

Seperti diketahui, selama tiga tahun RU III menjalankan Program Kampung Iklim yang berada di Kelurahan Plaju Darat. Berdasarkan survei dan penilaian yang dilakukan oleh Dinas Lingkungan Hidup dan Pertanahan Kota Palembang dan Provinsi Sumatera Selatan, Program Kampung Iklim RU III dianggap berhasil dan mendapatkan apresiasi tertinggi.

“Ini adalah bukti kontribusi nyata Pertamina terhadap lingkungan dan juga program pemerintah. Sebuah kebanggaan dapat meraih penghargaan ini. Ke depannya akan kami lanjutkan terus program ini,” kata Sakti Puruboyo.

Sakti berharap, Program Kampung Iklim ini bisa diterapkan dan dikembangkan pada kampung-kampung yang lain yang berada di wilayah operasi RU III ke depannya.

Dalam sambutannya, Alex mengatakan penghargaan ini harus dipertahankan dan bila perlu dikembangkan lagi. “Mengapa harus dikembangkan? Supaya pengelolaan kampung iklim ini dapat lebih bermanfaat lagi bagi masyarakat yang mendiami kampung itu sendiri dan manfaatnya bisa ditularkan pada yang lain,” pungkas Alex.•RU III

Share this post