Lakukan Sidak, Pertamina Pastikan Ketersediaan LPG di Lampung Selatan

LAMPUNG - PT Pertamina (Persero) melalui Marketing Operation Region (MOR) II Sumbagsel melakukan inspeksi mendadak (Sidak) rutin terhadap sejumlah pangkalan LPG subsidi 3 Kg, warung pengecer dan masyarakat sekitar, untuk memastikan kehandalan penyaluran LPG Subsidi 3 Kg dan Bright Gas menjelang Hari Raya Idul Adha 1441 H, di Kecamatan Kalianda, Lampung Selatan, pada Selasa, 28 Juli 2020.

Region Manager Communication, Relations & CSR Sumatera Bagian Selatan (Sumbagsel) Rifky Rakhman Yusuf mengungkapkan bahwa sidak rutin ini dilakukan oleh Tim Pertamina Sales Area Lampung yang diwakili oleh Sales Branch Manager (SBM) I Lampung berkolaborasi dengan Dinas Perdagangan Pemerintah Daerah (Pemda) Lampung Selatan, perwakilan Himpunan Wiraswasta Nasional Minyak dan Gas Bumi (Hiswana Migas) DPC Lampung, dan Koordinator Wilayah (Korwil) Agen LPG 3 Kg wilayah Lampung Selatan.

"Kami bersama-sama mengecek ketersediaan stok LPG Subsidi 3 Kg dan Bright Gas di pangkalan, pengecekan harga eceran tertinggi (HET) di level pangkalan dan melakukan pengecekan penjualan LPG subsidi 3 Kg dan Bright Gas di level pengecer atau warung, dan juga di masyarakat langsung," terang Rifky.

Hasilnya, diperoleh bahwa stok LPG di pangkalan relatif aman karena masih tersedia stok LPG subsidi 3 Kg yang siap untuk dijual, sedangkan untuk HET sudah sesuai dengan Surat Keputusan (SK) Gubernur Lampung Nomor G/869/B.IV/HK/2019, yaitu Rp18.000,00.

Seiring meningkatnya kebutuhan masyarakat menjelang Hari Raya Idul Adha 1441 H, Pertamina melakukan antisipasi khusus agar stok LPG subsidi 3 Kg dan Bright Gas tetap terjaga.

"Sebagai langkah antisipasi, Pertamina telah menambah pasokan LPG subsidi 3 Kg ke seluruh Kabupaten/Kota di Provinsi Lampung dengan rata-rata tambahannya sebesar 12 persen dari konsumsi normal harian," tambah Rifky. *MOR II/HM

Share this post