Libatkan Mitra Binaan, Pertagas Bagi 2.000 Masker dan 785 Paket Sembako

CIKARANG SELATAN – PT Pertamina Gas (Pertagas), afiliasi PT Perusahaan Gas Negara Tbk. dan PT Pertamina (Persero) terus membantu upaya Pemerintah menekan angka penularan wabah COVID-19. Kali ini, Pertagas memberikan 2.000 masker dan 785 paket sembako untuk meringankan kelompok rentan yang terdampak pandemi di Desa Pasir Sari, Cikarang Selatan, Bekasi, pada Jumat, 24 Juli 2020.

Pembagian paket sembako tersebut diserahkan kepada warga yang berasal dari enam desa di wilayah Pertagas Operation West Java Area (OWJA) yang diserahkan oleh Head of HSSE (Health of Safety Security Environment) Distrik Tegalgede, Tohari Wicaksono.

“Kami juga melibatkan pemerintah desa untuk mengkampanyekan upaya pencegahan COVID-19, seperti rajin mencuci tangan, menjaga jarak selama di luar rumah, dan menggunakan masker,” paparnya.

Dalam penyerahan bantuan tersebut, Pertagas melibatkan mitra binaan perusahaan, yakni Kelompok Wanita Tani Kenanga dan Gabungan Kelompok Tani (Gapoktan) Saluyu.

“Keduanya kami libatkan, Kelompok Wanita Tani Kenanga terlibat dalam membuat masker dan kantong kain, begitu juga Gapoktan Saluyu kami libatkan penyediaan berasnya,” ujar Tohari.

Secara terpisah, Manager Communication Relations dan CSR Pertagas Zainal Abidin mengatakan bahwa dalam setiap pemberian bantuan terkait COVID-19, Pertagas selalu mengupayakan keterlibatan dari kelompok masyarakat untuk ikut aktif.

“Kita selalu mendorong agar warga terdampak pandemi ini tidak hanya menjadi penerima manfaat, tetapi kita juga ingin mereka memiliki keterlibatan aktif untuk sama-sama bangkit dari kondisi yang ada,” paparnya.

Bahkan, lanjut Zainal, dukungan mitra binaan Pertagas untuk ikut terlibat sudah memberi manfaat yang lebih luas. Tidak hanya di lingkup desa atau kecamatan mereka tinggal saja peran mereka dirasakan.

 “Seperti contoh masker itu ada sebagian hasil dari mitra binaan kami di Bontang, tapi bisa bermanfaat untuk warga di Jawa Barat. Termasuk beras produksi dari Jawa Barat akan memberi manfaat untuk warga di Banten,” ujarnya.

Share this post