Pertamina Raih The Best Corporate Secretary/Corporate Communication di Ajang Indonesia PR Of The Year 2016

Pertamina Raih The Best Corporate Secretary/Corporate Communication di Ajang Indonesia PR Of The Year 2016

Untitled -4Jakarta – Ruang ling­kup Public Relations (PR) atau Hubungan Masya­ra­kat (Humas) terus ber­kem­bang pesat mengikuti per­kembangan dunia digital yang ada saat ini. Bukan sa­ja berkutat dengan media relations melainkan men­jalar kepada marketing, brand,corporate secretary, corporate communication, dan masih banyak yang lainnya. Karena itu, dunia kehumasan haruslah semakin kreatif dalam menjaga citra peru­sahaan di tengah era ke­ter­bukaan informasi saat ini.

 

MIX magazine melihat peran serta PR harus men­dapatkan apresiasi yang le­bih. Karena itulah, Indonesia PR Of The Year 2016 pada Se­lasa (29/11), memberikan peng­hargaan untuk PR Pro­gram dan PR People pada peru­sahaan yang ada di In­donesia.

 

Kategori yang dihadirkan tahun ini berjumlah lima yakni, Creative PR Program, Marketing PR Program, Media Relations Program, OwnMedia, dan Social PR Program. Selain kelima kategori tersebut, MIX Ma­ga­zine juga memberikan peng­hargaan PR People of The Year (journalist choice) ke­pada para tokoh PR di Ta­nah Air.

 

Pertamina men­dapatkan peng­hargaan Indonesia Best Corporate Sec­retary/Corporate Communication Team 2016 dalam kategori industri mining, menurut Rudi Affrianto selaku Pjs. Manager External Communication, penghargaan tersebut se­bagai motivasi untuk ber­buat yang lebih baik lagi, meng­ingat kategori Indonesia PR Of The Year 2016 masih banyak terbuka peluang un­tuk pertamina menciptakan program PR yang kreatif dan menginspirasi.

 

“Terima kasih kepada se­luruh pihak dalam Corporate Communication Pertamina yang sudah bekerja sama dengan maksimal dan ke­mampuan terbaiknya se­hingga mendapatkan In­donesia Best Corporate Secretary/ Corporate Communication Team 2016.Ini merupakan sebuah mo­tivasi agar fungsi Corporate Communication bisa kembali bekerja dengan maksimal sesuai dengan visi Pertamina untuk menjadi perusahaan energi kelas dunia,” ujarnya.

 

Selain penghargaan In­donesia Best Corporate Secretary/Corporate Communication Team 2016, Vice President Corporate Communication Pertamina Wianda Pusponegoro dinobatkan sebagai Spoke Person (Journalist Choice) dalam  ajang Indonesia PR Of The Year 2016 tersebut.•HARI

Share this post