Go Live PHE ONE System

JAKARTA – PT Pertamina Hulu Energy (PHE) sukses melaksanakan Go Live Harmonisasi dan Standarisasi PHE ONE System yang berlaku di PHE beserta seluruh anak perusahaannya, pada (2/1/2018). Acara yang diadakan di Kantor Pusat PHE  ini dihadiri oleh Presiden Direktur PHE Gunung Sardjono Hadi, Senior Vice President (SVP) Corporate Shared Service Pertamina Jeffrey Tjahja Indra, SVP Controller Pertamina sekaligus Komisaris PHE Yudi Wahyudi, tim manjemen PHE, seluruh tim PHE ONE System, serta seluruh anak perusahaan PHE melalui live videoconference. 

PHE ONE System ini dijalankan dengan tujuan menjadi basis untuk implementasi Shared Service Organization (SSO) menggunakan sistem ERP yang standar, sehingga dapat mengurangi waktu proses transaksi, memudahkan reporting dan data consolidation, serta meningkatkan efisiensi biaya. 

“PHE ONE System merupakan salah satu tools  yang digunakan PHE untuk mewujudkan cita-cita menjadi world class energy company. Tiga pilar kita menjalankan PHE ONE System ini, yaitu bagaimana kita bisa standarisasi, membuat suatu keputusan yang cepat, dan tentunya adalah cost efficiency,”ujar Direktur Utama PHE Gunung Sardjono Hadi. 

Sementara itu, SVP CSS Pertamina Jeffrey Tjahja Indra memastikan, tim CSS akan terus melakukan monitor serta support after Go Live di Kantor Pusat PHE. Selain itu, telah disiapkan kios yang bisa dijadikan tempat konsultasi jika setelah proses migrasi terdapat kendala transaksi. 

Menurut Vice President Controller PHE Yelly Hesnety, mulai 1 Januari 2018, PHE ONE System sudah berjalan. “Bagi teman-teman sudah dipersilakan untuk menggunakan sistem kita yang baru,” tegas Yelly. 

Untuk memastikan sistem berjalan dengan baik dan lancar, diadakan pula demonstrasi SAP PHE ONE System.•CSS

Share this post