Bersama Wujudkan PGE World Class

Bersama Wujudkan PGE World Class

PGE_WORLD_ClassJAKARTA – Usai pelaksanaan Serah Terima Jabatan yang disaksikan oleh Direktur Hulu Pertamina, Muhamad Husen di Kantor Pusat Pertamina, Rabu (20/11), Direktur Utama PT Pertamina Geothermal Energy (PGE), Rony Gunawan dan Direktur Operasi PGE, Richard H.Tamba yang baru dilantik langsung beranjak menuju Kantor Pusat PGE di Menara Cakrawala untuk melakukan perkenalan dan tatap muka dengan para pekerja PGE. 

 

“Saya akan meneruskan apa yang telah dirintis oleh Dirut PGE sebelumnya, untuk menjadikan PGE sebagai perusahaan panas bumi berkelas dunia. Hal ini sejalan yang diamanahkan oleh pemegang saham agar PGE bisa menjadi nomor 1 di dunia karena melihat potensi geothermal di Indonesia”.

 

Demikian diungkapkan oleh Rony Gunawan di hadapan jajaran manajemen PGE dan pekerja PGE Kantor Pusat. Untuk menggapai hal tersebut, Rony mengajak agar seluruh tim manajemen dan pekerja agar saling bersinergi. Sebagai pimpinan, dirinya mengharapkan dukungan penuh dari seluruh pekerja untuk membawa PGE lebih maju. “Bersama kita bisa,” tegas Rony.

 

Menurut Rony, keterse­diaan cadangan minyak sudah semakin sulit untuk didapatkan. Dengan adanya geothermal sebagai energi terbarukan yang terus bisa dikembangkan.  “Jika geothermal maju maka impor BBM akan turun. Karena geothermal adalah energi masa depan yang bersih dan berkesinambungan,” ucapnya.

 

Sementara Richard H. Tamba menambahkan, dari target-target yang te­lah di­canangkan, ia berharap PGE bisa menja­di satu kesatuan tim yang dapat diunggulkan. “Mari kita melebur jadi sa­tu, berkomunikasi dan ber­koordinasi dengan baik se­hingga apa yang menjadi target kita bisa terpenuhi. Apapun masalahnya akan kita diskusikan bersama,” ungkap Richard.•IRLI

Share this post